Selasa, 10 September 2013

I’m Sorry I Can’t Speak English Well

Hmm.. Meskipun judulnya pakai bahasa inggris, tapi tulisannya masih pakai bahasa Indonesia. Karena AKU CINTA INDONESIA. Tapi itu Cuma alasan yang dijadikan pelindung supaya orang tidak mengira bahwa I CAN’T SPEAK ENGLISH WELL.

Hmm.. tapi kok saya jadi ingat pesan seorang teman chating waktu di mirc dl “Never say i cant speak english well to another speaker, just try  to speak” kurang lebihnya begitu. Intinya kalau mau bicara ke orang asing langsung saja bicara dengan bahasa Inggris, jangan pernah membuka pembicaraan dengan mengatakan “i’m sorry, i can’t speak english well”, karena itu aneh. Cukup kita mencoba bicara, dia akan mengerti bahwa kita sedang mencoba berbicara bahasa inggris. Semenjak saat itu saya tak pernah lagi mau bilang ke orang lain di dalam percakapan saya bahwa i can’t speak english well.

Hmm.. ngomong-ngomong soal English, saya termasuk diantara orang yang menyesal karena tidak belajar bahasa inggris. Yah, meskipun..lebih tepatnya saya menyesal karena tidak  meneruskan pelajaran bahasa inggris di kursus bahasa inggris ketika saya masih sekolah dulu. Tapi yang lebih saya sesalkan adalah saya tidak pernah lagi menggunakan kemampuan berbahasa inggris saya sejak berhenti dari kursus. Padahal saat itu kemampuan saya dalam hal speaking, listening, writing dengan menggunakan structure  and grammar yang benar sudah  terbilang cukup baik, dan akan berpeluang bagus bagi saya jika saya meneruskannya waktu itu.

Hmm..  Tapi begitulah, meskipun bagi saya bubur itu enak, tetap saja itu sudah bukan nasi lagi namanya.  Segalanya sudah terlanjur, itu kesalahan di  masa lalu. Padahal waktu  kuliah, saya sempat dipercaya teman-teman untuk ikut  speech contest di kampus, dan alhamdulillah saya  juara ke tiga saat itu. Tapi yang jadi  pertanyaan saya sampai sekarang adalah, apakah itu  juara 3 dari  belakang, atau dari depan? Karena pesertanya ternyata cuman ada 5. Seandainya saja pesertanya 20, apakah saya tetap juara 3 atau juara 18? Harusnya moment saat itu saya jadikan motivasi baru untuk memulai kembali masa-masa emas saya dalam berbahasa inggris. Tapi nyatanya tidak. Saya memilih malas, dan baru sekarang merasakan akibat dari kemalasan itu.

Tapi saya gak boleh patah semangat, meskipun masa-masa tersebut sudah sekitar 10 tahun yang lalu,  saya yakin masih ada sisa skill walau hanya sedikit. Dan mungkin cukup bagi saya untuk berlatih kembali untuk bisa terbiasa menggunakan bahasa inggris di tempat dan waktu yang diperlukan untuk berbahasa inggris.
Mungkin bisa dengan membaca buku atau artikel bahasa inggris, update status facebook dan komentar dengan bahasa inggris  (ini sih biasanya lebih pas dilakukan di grup  berbahasa inggris atau grup belajar bahasa inggris), menulis bahasa inggris, dan membaca tulisan-tulisan berbahasa inggris dengan bersuara, dan akan lebih cepat lagi (katanya) jika kita bisa memiliki partner native speaker  yang mau diajak berbicara dalam rangka belajar.

Tapi kira-kira butuh berapa lama ya untuk kembali bisa lagi?? Ah.. tak perlu lah saya pikirkan itu. Just try and try. Begitu juga dengan kamu yang senasib dengan saya. *senyum*

huruhary

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.